Kategori: Blog

Persyaratan dan Dokumen Penting Pelamar CPNS 2024

*Gilaaaa!!! Kuota ASN naik 3 kali lipat dari tahun sebelumnya*

Dilansir dari databoks.katadata.co.id kuota ASN tahun 2023 sebanyak 572.496 sekarang menjadi 2,3 juta kursi yang siap di tempati.

Segara persiapkan diri kamu dari sekarang karena pendaftaran akan segera dibuka. Pastikan diri kamu siap dari segi administrasi, akademik dan kemampuan lainnya sesuai instansi yang dilamar. Kemudian yang tidak kalah penting kamu harus memastikan diri kamu sudah termasuk kriteria memenuhi persyaratan sebagai pelamar.

Pelamar harus memenuhi persyaratan umum sebagai berikut:

  1. Merupakan warga negara Indonesia (WNI)
  2. Usia minimal 20 tahun dan paling tinggi setahun sebelum batas usia tertentu pada jabatan yang akan dilamar
  3. Tidak pernah diberhentikan dengan hormat baik atas permintaan sendiri atau tidak dengan hormat sebagai ASN, Prajurit TNI, anggota Kepolisian RI, atau pengawas Swasta
  4. Tidak sedang menjadi anggota/pengurus Parpol atau terlibat politik praktis
  5. Memiliki kualifikasi pendidikan sesuai dengan persyaratan jabatan
  6. Memiliki kompetensi yang dibutuhkan dengan keahlian atau keterampilan tertentu
  7. Sehat jasmani dan rohani sesuai dengan  persyaratan yang dilamar
  8. Bagi calon pelamar hanya bisa mendaftar pada satu instansi atau satu formasi jabatan

Yang paling penting adalah dokumen yang harus disiapkan oleh pelamar, dokumen-dokumen tersebut adalah sebagai berikut:

  1. Pas foto berlatar belakang merah, ukuran maksimal 200 Kb dengan format jpeg/jpg
  2. Swafoto, ukuran maksimal 200 Kb dengan format jpeg/jpg
  3. Kartu Tanda Penduduk (KTP), ukuran maksimal 200 Kb dengan format jpeg/jpg
  4. Ijazah, ukuran maksimal 800 Kb dengan format pdf
  5. Sertifikat Pendidik (Serdik) atau Surat Tanda Registrasi (STR), ukuran maksimal 800 Kb dengan format pdf
  6. Transkrip Nilai, ukuran maksimal 500 Kb dengan format pdf 
  7. Dokumen lain sesuai dengan ketentuan jenis formasi dan yang dilamar
  8. Dokumen tersebut harus dipindai dan diunggah ke laman SSCASN saat melakukan pendaftaran
...

POLEMIK CLEANSING GURU HONORER

Miris! Kebijakan dari pemerintah yang memberhentikan guru honorer secara sepihak tanpa adanya solusi. Sudah gaji mereka terbilang sangat kecil malah mendapatkan perlakuan yang tidak adil. 

Setelah terbentuk opini publik tentang cleansing guru honorer, mari rapatkan barisan, ini adalah momentum untuk kita menyuarakan pikiran. 

Jika kita mengingat tentang pribahasa dalam bahasa indonesia, cleansing guru honorer itu disebut habis manis sepah dibuang. Bahkan tidak ada manis-manisnya. Bayangkan, dengan niat mencerdaskan kehidupan bangsa mereka masuk ke sekolah untuk mengajar, tiba-tiba ada pemberitahuan mereka tidak bekerja hari ini. Perasaan mereka seperti apa coba? 

Ini sekaligus menunjukkan krisis moral pada pemerintah, tidak memiliki etika dan tata krama dalam pemecatan. Bahkan dalam hal gaji guru-guru honorer ini sangat memprihatinkan. Terkadang untuk pencairan gaji mereka tidak tepat waktu, menyesuaikan dengan dana bos sekolah yang ditunggu masuk dari pemerintah. 

Jadi, etika dan tata krama dalam membangun ketenagakerjaan profesionalitas guru dalam mengambil kebijakan pemerintah benar-benar buruk, miskin moral memanusiakan manusia. Terutama pada polemik cleansing guru honorer yang terjadi di DKI jakarta ini.

Bayangkan, pusat kota sebesar jakarta saja seperti ini, belum lagi yang di daerah-daerah terpencil. Bagaimana nasib mereka? 

Teruntuk para guru honorer tetap semangat, teruslah berjuang, l tegakkan kepala kalian, tagih hak kalian, upayakan hak-hak mulia kalian, dan terus rapatkan barisan. 

Pesan dari kami, hanya ingin menghimbau jika kalian adalah seorang tenaga pengajar, pendidik, guru ayo ikut menyuarakan isu ini, karena bagaimana pun ini adalah isi keguruan yang akan dicatat dalam sejarah bahwa adanya kemiskinan moral pemerintah dalam mengambil kebijakan. 

#Saveguruhonorer #Kamibukanbudakpendidikan

...

Daftar 10 Jurusan Kuliah yang Memiliki Peluang Besar Jadi PNS

Menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS) merupakan impian banyak orang di Indonesia karena jaminan pekerjaan yang stabil dan berbagai keuntungan seperti tunjangan kesehatan, pensiun, dan lain-lain. Tidak heran jika setiap tahun, ribuan orang berlomba-lomba untuk bisa masuk jajaran PNS.

Namun, tahukah anda bahwa ada beberapa jurusan kuliah yang memiliki peluang besar untuk menjadi PNS? Berikut adalah 10 jurusan kuliah tersebut:

1. Jurusan Politik dan Pemerintahan

Jurusan ilmu pemerintahan pengetahuan yang mendalam mengenai tata kelola pemerintahan, politik dan administrasi publik sehingga jurusan ini memiliki peluang besar untuk bekerja di berbagai instansi pemerintahan maupun swasta.

2. Jurusan Pendidikan

Salah satu lulusan dari jurusan Pendidikan memiliki peluang besar untuk menjadi PNS, terutama sebagai guru di sekolah-sekolah negeri. selain, itu, lulusan Pendidikan juga bekerja di Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan serta dinas-dinas pendidikan di berbagai daerah.

3. Jurusan Kesehatan

Jurusan Ilmu Kesehatan seperti Keperawatan, Kesehatan Masyarakat dan Kedokteran sangat dibutuhkan oleh pemerintah. Lulusan dari jurusan ini bisa bekerja di Kementerian Kesehatan, Rumah Sakit, dan berbagai kesehatan lainnya. 

4. Jurusan Hukum

selanjutnya, jurusan ilmu hukum sangat diminati oleh banyak lembaga pemerintahan seperti formasi Kejaksaan Agung atau Analisis Rancangan Naskah Perjanjian dan berbagai lembaga lainnya yang membutuhkan ahli hukum untuk mengurus regulasi dan dan permasalahan hukum. 

5. Jurusan Manajemen

Jurusan Manajemen merupakan jurusan yang mempelajari cara mengelola sumber daya seperti manusia, keuangan, dan informasi sehingga memiliki banyak kesempatan di sektor pemerintahan misalnya posisi perencanaan dan penata kanselerai.

6. Jurusan Teknologi Informasi

Jurusan Teknologi Informasi merupakan jurusan yang cukup dibutuhkan di sejumlah instansi pemerintah. Jurusan Teknologi Informasi kebanyakan ditempatkan di bidang IT system yang bertanggung jawab untuk segala sesuatu yang berhubungan dengan teknologi informasi dan komunikasi. Oleh karena itu, peluang menjadi PNS bagi Anda yang berasal dari jurusan ini cukup besar.

7. Jurusan Bahasa Inggris

Sebagai bahasa internasional, lulusan bahasa Inggris banyak dibutuhkan di instansi pemerintah sehingga memiliki peluang karir yang bagus. Hampir semua kementerian, dinas, pemerintahan pusat atau pemerintah daerah membutuhkan lulusan ini. Contoh kementerian yang banyak menyediakan formasi untuk jurusan ini adalah Kementerian Luar Negeri (Kemenlu).

8. Jurusan Teknik

Bagi Anda lulusan teknik yang ingin berkarir sebagai ASN tidak perlu khawatir karena jurusan ini juga banyak dibutuhkan untuk mengisi formasi PNS sehingga memiliki peluang yang besar. Contoh formasi untuk lulusan teknik, yakni di Badan siber dan Sandi Negara serta di Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).

9. Jurusan Ekonomi Pembangunan

Jurusan ekonomi pembangunan juga menjadi salah satu jurusan yang memiliki peluang besar menjadi PNS. Hal ini karena banyak lulusan jurusan ekonomi pembangunan yang dibutuhkan di sektor pemerintah, contohnya formasi di Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi.

10. Jurusan Psikologi

Satu lagi jurusan kuliah yang berpeluang jadi PNS, yakni jurusan psikologi. Jurusan ini memiliki peluang karir yang cukup cemerlang di bidang pemerintahan. Contohnya formasi Asesor Sumber Daya Manusia, Aparatur dan Analisis Pengembangan Kompetensi.

Inilah 10 jurusan yang memiliki peluang besar jadi PNS. Jika berminat jadi PNS, siapkan diri dari sekarang agar lolos di jurusan 10 jurusan di atas.

...

Jadwal Pembukaan CPNS 2024

Ramai di Media Sosial, Jadwal Pembukaan CPNS Dimulai 15 Juli 2024, Cek Selengkapnya di Sini.

Saat ini jejaring sosial ramai memperbincangkan jadwal pembukaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) yang bakal dibuka mulai 15 juli 2024.

Salah satu sumber informasi tersebut diunggah pada sosial media instagram oleh akun @aymangayu pada Jumat (14/6/2024).

Pada unggahan tersebut telah dibanjiri banyak komentar oleh khayalak online. Pengunggah menuliskan pendaftaran Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) periode I untuk sekolah kedinasan telah ditutup. Dengan demikian, tinggal menunggu jadwal pembukaan periode II untuk Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) kementerian dan lembaga.

"Periode II, coming very soon!" tulis unggahan akun instagram @aymangayu.

Terlihat pada unggahan video tersebut, pengumuman seleksi CPNS bakal dibuka mulai 15-29 Juli 2024. Sementara, untuk pembukaan pendaftaran seleksi bakal dimulai pada 16 Juli hingga 5 Agustus 2024. Kemudian, seleksi administrasi dijadwalkan pada 16 Juli hingga 11 Agustus. Untuk hasil seleksi administrasi bakal diumumkan pada 12-13 Agustus 2024. 

Selanjutnya, jadwal Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) bakal dibuka mulai pada 1-4 September 2024. Sementara, untuk jadwal pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) bakal dimulai pada 9 September hingga 19 Oktober 2024. Kemudian, untuk hasil pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) bakal diumumkan pada 1-2 November 2024. 

Lantas, benarkah jadwal pembukaan CPNS periode II 2024 bakal dimulai pada 15 juli mendatang? Begini penjelasan Badan Kepegawaian Negara (BKN).

Plt Kepala Biro Humas, Hukum, dan Kerja Sama Badan Kepegawaian Negara (BKN) Vino Dita Tama mengatakan, bahwa pihaknya hingga saat ini belum mengumumkan kapan jadwal pembukaan CPNS bakal dimulai.

"Terkait rencana pelaksanaan seleksi CPNS dan PPPK masih menunggu pembukaan resmi dari Kementerian PANRB," kata dia kepada CNN Indonesia, Rabu (26/6).

Lanjutnya, Vino Dita Tama mengatakan, nanti setelah jadwal pembukaan diumumkan, pihaknya akan menyampaikan lebih lanjut jadwal per-tahapannya. Oleh sebab itu, ia meminta kepada khalayak ramai untuk menunggu informasi resmi dari pemerintah.

"Silakan ditunggu informasinya," ucapnya.

Kementerian PANRB memang menargetkan jadwal pembukaan seleksi CPNS 2024 dibuka pada Juli mendatang. Jadwal seleksi bakal dibuka usai penetapan formasi yang diharapkan rampung Juni ini.

Namun, jadwal pembukaan seleksi tersebut belum pasti, masih bersifat tentatif. 

"Mudah-mudahan ya, kita sih mintanya Juni harusnya sudah selesai (penetapan formasi), supaya Juli bisa ini (buka seleksi), tapi kita belum tau ya kapan ininya, masih nunggu penetapan dari pak menteri (PAN-RB)," kata Sekretaris Kemenpan-RB Rini Widyantini di Gedung DPR, Rabu (12/6).

Rini mengatakan seluruh instansi sudah mengusulkan formasi ASN yang dibutuhkan. Saat ini BKN sedang melakukan validasi data formasi agar sesuai antara data ASN dengan yang diusulkan.

"Nah ini kita masih menunggu nanti kalau memang itu sudah klop maka kita akan melakukan penetapan (formasi)," katanya.

...

Kapan Tanggal Pendaftaran CPNS 2024? Cek Jadwal Berikut

Tanggal pendaftaran Calon Pengawai Negeri Sipil (CPNS) menjadi momen yang dinantikan calon pendaftar. Apalagitahun ini disebut sebagai tahun pembukaan formasi CPNS terbanyak sepanjang sejarah.

Seleksi CPNS 2024 akan dibuka untuk 1,28 juta orang di 75 kemenetrian/lembaga. Adapun jumlah formasinya mencapai427.850 orang yang ditempatkan di pemerintah pusat dan sebanyak 862.174 posisi di pemerintahan daerah. 

Sampai saat ini, belum ada tanggal pasti pembukaan CPNS 2024. Namun, informasi dari Menteri PendayagunaanAparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB),  Abdullah Azwar Anas pada kamis 9 Mei lalu, pembukaanseleksi CPNS 2024 akan dilakukan setelah instansi terkaitmenerima surat SK) Menteri PANRB tentang penetapankebutuhan atau formasi pegawai Aparatur Sipil Negara (ASN).

Menurut Menpan RB, Anas, salah satu kendala pendaftaranCPNS 2024 belum dibuka karena rincian usulan formasiCPNS yang belum disetor instansi. Oleh karena itu, per Juni 2024, Badan Kepegawaian Negara (BKN) belummengumukan tanggal pendaftaran. 

Perkiraan Tanggal Pendaftaran CPNS 2024

Meski belum ada tanggal pasti pendaftaran CPNS 2024, Kementrian PANRB menargetkan pendaftaran akandilaksanakan pada bulan Juli 2024. Berikut perkiraan tanggalnya. 

1. Pendafataran: Juli – Agutus 2024

2. Seleksi Administrasi: Agustus 2024

3. Seleksi Kompetensi Dasar (SKD): September – Oktober 2024

4. Pengumuman Hasil Seleksi: November 2024

Demikianlah informasi mengenai perkiraan tanggalpendaftaran CPNS 2024.Jangan Lupa untuk terus memantausitus BKN untuk mendapatkan infromasi lebih lanjut. Semoga bermanfaat, ya!

...

Bintaro Learning Center Profile

Bimbingan Belajar Bintaro Learning Center merupakan pelopor bimbingan belajar online dengan layanan CAT online, kursus dari beberapa program dan menyediakan bimbingan offline yang intensive selama 30 hari.

Berdiri sejak tahun 2008 dan saat ini bimbingan belajar Bintaro Learning Center telah membantu meluluskan puluhan ribu peserta bimbingan CPNS, Sekolah Kedinasan seperti STAN, IPDN dan Sekolah Kedinasan Lainnya serta TNI-POLRI dan UTBK/SBMPTN.

 

...