Persiapkan Dirimu! 6 Beasiswa Luar Negeri S1-S3 yang Dibuka Awal 2025

Sertifikat BLC

Ada yang lagi nunggu informasi beasiswa juga ngga nih? Berhubung, bentar lagi kita beranjak ke tahun 2025, ada banyak program beasiswa bagi pelajar dan mahasiswa yang bakalan dibuka di awal tahun 2025.

Beasiswa ini ngga cuma dibuka sama pemerintah, ada banyak perusahaan swasta yang juga membuka jalan buat kamu yang pengen kuliah ke luar negeri. Mulai dari jenjang S1, S2, bahkan S3, jadi buat kamu yang pengen lanjut studi informasi ini bakalan berguna banget buat kamu.

  1. LPDP

Kamu mungkin udah ngga asing lagi sama beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) yang selalu membuka beasiswa setiap tahunnya. LPDP bakalan buka beasiswa lagi nih, friends tahun depan dan perkiraannya di buka mulai Januari 2025.

Beasiswa ini ditujukan buat kamu yang pengen lanjut studi S2 dan S3, mau itu di dalam negeri ataupun di luar negeri.

Beasiswa ini mencakup pendanaan :

  • Biaya pendaftaran
  • Biaya SPP/Tuituin fee
  • Tunjangan buku
  • Biaya penelitian Tesis/Disertasi
  • Biaya seminar internasional
  • Biaya publikasi jurnal internasional
  • Biaya transportasi
  • Aplikasi visa/Residence Permit
  • Asuransi kesehatan
  • Biaya hidup bulanan
  • Biaya kedatangan
  • Biaya keadaan darurat (jika diperlukan)
  • Tunjangan keluarga (khusus doktor)

Kamu bisa mengakses informasi yang lebih lanjut di lama resmi LPDP https://lpdp-kemenkeu.go.id/

  1. Higher Degree Research Scholarship – Bond University

Pendaftaran beasiswa Higher Degree Research Scholarship (HDR) 2025 di Bond University, Australia, bakal dibuka mulai 1 Februari 2025.

Program beasiswa ini ditujukan khusus buat mahasiswa yang lagi menempuh studi doktoral, seperti Doktor Filsafat dan Doktor Profesional Terapi Okupasi di kampus tersebut.

Yang bikin beasiswa ini menarik, cakupannya lumayan lengkap :

  • Biaya pendidikan
  • Tunjangan hidup selama 3 tahun
  • Jaminan kesehatan

Buat info lebih detail soal syarat dan cara daftar, kamu bisa cek di sini https://bond.edu.au/research/research-degrees/fees-and-scholarships

  1. Eramus Mundus Joint Masters (EMJMD)

Program beasiswa EMJMD diadakan oleh beberapa kampus di berbagai negara Eropa. Mereka bekerja sama untuk menyediakan kesempatan emas untuk kamu yang pengen lanjut studi S2 dengan beasiswa penuh.

Pendaftarannya masih dibuka hingga Januari 2025, jadi kamu masih ada waktu untuk mempersiapkan diri dan berkas-berkas yang perlu kamu lengkapi untuk apply beasiswa EMJMD ini.

Cakupan beasiswa :

  • Tunjangan pendidikan penuh
  • Biaya perjalanan
  • VISA
  • Biaya tempat tinggal

Kalau penasaran dan pengen cari tahu lebih lanjut, langsung cek infonya di https://erasmus-plus.ec.europa.eu/opportunities/opportunities-for-individuals/students/erasmus-mundus-joint-masters Jangan sampai kelewatan, ya!

  1. Fulbright Scholarship

Kamu udah nyelesain S1 dan pengen lanjut kuliah S2 di luar negeri? Beasiswa fulbright bisa menjadi jembatan buat kamu nih, friends yang pengen lanjut kuliah di kampus Ivy League, Amerika Serikat tanpa mengeluarkan biaya pendidikan. Fulbright scholarship ngga Cuma menyediakan beasiswa untuk S2 aja loh, fulbright juga membuka beasiswa untuk S3.

Buat kamu yang pengen ikut program beasiswa fulbright scholarship, kamu bakalan memperoleh gelar dengan Fulbright Master’s Degree Scholarshi (S2) dan Fulbright Doctoral Degree (PhD) Scholarship.

Pendaftaran beasiswa ini bakalan ditututup di bulan Februari nanti. Jadi jangan sampai ketinggalan ya, friends!

Cakupan beasiswa :

  • Tunjangan pendidikan jauh
  • Biaya tempat tinggal
  • Biaya hidup
  • Asuransi kesehatan dan kecelakaan
  • Bantuan visa J-1
  • Tiket pesawat pulang-pergi

Pengen daftar beasiswa fulbright? Kamu bisa daftar di sini https://www.aminef.or.id/grants-for-indonesians/fulbright-programs/scholarship/

  1. Invest Your Talent in Italy (IYT)

Ada niatan kuliah di Negara Eropa? Pengen kuliah di Italia? Pemerintah Italia melalui Kementerian Luar Negeri, buka beasiswa IYT nih, friends. Beasiswa IYT, menawarkan pembelajaran akademis, teknis, dan profesional pada program magister dan pascasarjana. Ngga Cuma itu, IYT juga menawarkan pelatihan kerja di berbagai perusahaan Italia buat kamu, kalo lolos sebagai penerima beasiswa.

Program beasswa ini bakalan di buka sekitar Januari hingga Maret. Beasiswa IYT ini mencakup pendanaan :

  • Biaya pendidikan
  • Biaya hidup setara Rp. 15 Juta

Info lengkapnya bisa kamu akses pada web IYT ya, Friends! https://investyourtalentapplication.esteri.it/SitoIYT/EN/invest-your-talent-in-italy

  1. Mitsui-Busan Scholarship Program for Indonesia

Program beasiswa ini dibuka oleh Kementerian Pendidikan Jepang dan dutujukan buat kamu nih, friends yang pengen lanjut studi ke jenjang S1 di Jepang.

Biasanya, program beasiswa ini dibuka pada Januari sampai Februari. Jadi siapin diri kamu dan cari informasinya yang lebih lanjut lagi pada laman beasiswa ini yang bisa kamu akses di https://www.mbkscholarship-id.com/japan-scholarship-prospectus-2024/

Program beasiswa ini ngga cuma nyediain biaya pendidikan doang loh. Kepo ngga sih, sama tanggungan beasiswa ini? Yuk, simak informasinya.

  • Tunjangan pendidikan
  • Biaya hidup bulanan
  • Tiket pesawat PP
  • Tunjangan kedatangan
  • Akomodasi
  • Biaya transportasi
  • Kursus bahasa Jepang selama 1 tahun
  • Asuransi perjalanan dan kecelakaan

Kalo pengen kuliah di luar negeri, udah pasti kamu bakalan melampirkan berkas skor TOEFL atau IELTS sebagai syarat mengikuti beasiswa ke luar negeri. Jangan biarin skor TOEFL menjadi penghalang kamu buat dapetin kesempatan emas ini! Bareng program Britania English Course dari BLC, kamu bisa upgrade bahasa inggris kamu dengan cara yang fun, efektif, dan pastinya on point!

Daftar sekarang dan tunjukin kalau kamu siap menjadi game-changer!

Editor : Dwi Nurul Annisa | 11-01-2025

Bagikan :

Komentar

Also on BLC Blog

Daftar 10 Jurusan Kuliah yang Memiliki Peluang Besar Jadi PNS

Menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS) merupakan impian banyak orang di Indonesia karena jaminan pekerjaan yang stabil dan berbagai keuntungan seperti tunjangan kesehatan, pensiun, dan lain-lain. Tidak heran jika setiap tahun, ribuan orang berl...

Persiapan Matang SNBT : Langkah-Langkah Efektif Menuju PTN Impian

Sobat BLC, gimana persiapan menuju SNBT 2025? Udah mantep belum, nih? Buat kelas 12 yang berharap sama seleksi SNBP, jangan terlalu menaruh harapan tinggi ya, karena ra...

Bintaro Learning Center Profile

Bimbingan Belajar Bintaro Learning Center merupakan pelopor bimbingan belajar online dengan layanan CAT online, kursus dari beberapa program dan menyediakan bimbingan offline yang intensive selama 30 hari.

Berdiri seja...